Sabtu, Januari 30, 2010

Budi Daya Ikan Bawal

Ikan bawal air tawar atau colossoma macropomum adalah salah satu ikan unggulan budi daya perikanan air tawar. Kelebihan ikan bawal ini, ukuran badannya cukup besar, dagingnya gurih, dan tidak banyak duri. Dari sisi rasa, ikan bawal air tawar tidak kalah lezat dibanding ikan bawal air laut.
Ikan bawal air tawar ini kini banyak dibudidayakan petani ikan di Cibaraja, Sukabumi, Jawa Barat. Salah seorang diantaranya Dadang Sulaiman, yang menekuni budidaya ikan bawal air tawar selama kurang lebih 10 tahun, terutama untuk pembibitan.
Kawasan Cibaraja terletak di Desa Cibolang Kecamatan Cisaat, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat. Dari Jakarta dapat ditempuh dengan mobil selama tiga jam, melalui jalan tol Jagorawi. Setelah keluar pintu tol Ciawi, perjalanan dilanjutkan ke arah Sukabumi, menuju Kecamatan Cisaat.
Usaha yang dilakukan Dadang mulai dari pemijahan. Untuk pemijahan menggunakan indukan yang dipelihara di kolam tanah. Induk bawal ini baru dipindahkan bila akan dilakukan proses pemijahan.

Tahapan budi daya ikan bawal diantaranya, seleksi indukan. yaitu memilih induk jantan dan induk betina yang siap dikawinkan. Indukan bawal yang baik adalah yang telah berumur lebih dari tiga tahun. Untuk induk jantan bila dipijat keluar sperma dari lubang di bawah perutnya. Sementara induk bawal betina cirinya perutnya buncit bulat dan telah matang gonad.
Proses pemijahan dilakukan di kolam khusus yang dilengkapi aerator. Bawal betina terlebih dahulu diberi suntikan perangsang.
Setelah 24 jam induk bawal betina akan bertelur. Setelah dibiarkan

selama 2 hingga 3 jam telur diambil dan dimasukkan ke dalam aquarium. Di tempat ini telur berubah menjadi larva.
Larva hasil pemijahan yang berumur kurang lebih tiga puluh hari kemudian dibesarkan di kolam penampungan. Lama pembesaran di kolam ini dapat dilakukan hingga tiga bulan. biasanya anakan bawal ukuran 5 inch sudah dapat dijual. Anakan bawal ukuran seperti ini, harganya di pasaran sekitar seratus hingga seratus lima puluh rupiah per ekor.

Selanjutnya bibit ikan dipindahkan ke kolam pembesaran. Proses pembesaran dapat dilakukan di kolam tanah. Sebelum disebar anak ikan, kolam pembesaran harus kaya unsur hara. Kolam terlebih dahulu ditaburi pupuk kandang dan pupuk buatan.
Usaha budi daya dan pembesaran ikan bawal air tawar, merupakan usaha yang cukup menguntungkan. Kunci suksesnya adalah kesabaran dalam memelihara ikan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar